Menghadap Jokowi, Soetrisno Bachir beri masukan agar pertumbuhan bisa meroket

Selasa, 7 Juni 2016 | 16:22 WIB ET

JAKARTA, kabarbisnis.com: Anggota Komisi Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) dipimpin ketuanya Soetrisno Bachir menghadap Presiden Joko Widodo (Jokowi), di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (7/6) siang. Dalam kesempatan ini, selain melaporkan hasil kajian strategis masalah ekonomi dan industri, KEIN juga menyampaikan rekomendasi agar pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa mencapai angka 7%.

“Sekarang kita melihat pertumbuhan ekonomi kita 4,9% sehingga kita pesimis, padahal dari resources yang ada, baik dari sumber daya alam, sumber daya manusia, maupun geografi Indonesia, itu memungkinkan pertumbuhan ekonomi kita tinggi dan berkualitas. KEIN memberikan masukan kira-kira tahun 2018 sudah bisa 7%, untuk itu perlu kerja keras dan ada acuannya untuk mencapai ke situ, atau syaratnya,” kata Soetrisno Bachir kepada wartawan.

KEIN juga menyoroti masalah suku bunga perbankan, yang meskipun saat ini sudah rendah, sebenarya masih bisa lebih rendah lagi. Untuk itu, KEIN mendorong akan suku bunga perbankan bisa lebih rendah lagi agar likuiditas yang ada di dunia usaha maupun masyarakat yang saat ini sedang kekeringan masih bisa mengalir lagi.

Terkait masalah pangan, KEIN juga memberikan masukan-masukan strategis. kbc9

Bagikan artikel ini: