Dorong transaksi non tunai, BNI ikut serta dalam Jazz Traffic Festival 2017

Sabtu, 19 Agustus 2017 | 20:39 WIB ET
(KB/Purna Budi N)
(KB/Purna Budi N)

SURABAYA, kabarbisnis.com: PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Wilayah Surabaya terus berupaya mendorong penggunaan alat pembayaran non tunai dengan ikut berpartisipasi dalam event Jazz Traffic Festival 2017 di Surabaya.

Dalam event tahunan yang digelar Suara Surabaya ini, seluruh transaksi mulai dari pembelian tiket, pembelian makanan dan minuman di seluruh tenant hanya bisa dilakukan dengan mengunakan layanan non tunai BNI seperti Kartu Kredit, Kartu Debit, uang elektronik TapCash, dan aplikasi UnikQu .

CEO BNI Wilayah Surabaya, Slamet Djumantoro, mengatakan pihaknya terus berkomitmen mendorong transaksi berbasis digital atau non tunai yang sejalan dengan komitmen perseroan untuk mendorong digital banking.

“Keikutsertaan kami dalam event Jazz Traffic Festival 2017 ini merupakan salah satu langkah dalam rangka mendukung program Pemerintah dan Bank Indonesia melalui Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT), dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, pelaku bisnis dan juga lembaga-lembaga pemerintah untuk menggunakan sarana pembayaran non tunai dalam melakukan transaksi keuangan, yang tentunya mudah, aman dan efisien,” ujar Slamet disela gelaran hari pertama Jazz Traffic Festival 2017 di Grand City Convex Surabaya, Jumat (18/7/2017).

Dalam event ini, BNI memberikan beberapa promo menarik untuk menarik nasabah. Beberapa diantaranya adalah tiket gratis untuk 200 nasabah baru yang membuka rekening dengan setoran minimal Rp 1 Juta, tiket gratis untuk nasabah yang melakukan top up rekening tabungan minimal Rp 500 ribu, harga khusus untuk pembelian tiket menggunakan kartu kredit BNI  serta tiket gratis dan kesempatan berfoto ebrsama artis pengisi acara bagi nasabah Emerald yang melakukan Top Up tabungan fresh fund minimal Rp 100 juta.

Sementara itu Head of Consumer and Retail Banking BNI Wilayah Surabaya, Widi Hantono, menambahkan salah satu layanan yang dipromosikan dalam event ini adalah uang elektronik TapCash. “Kita ingin mendorong masyarakat khususnya mereka yang hadir dalam event ini untuk merasakan kemudahan menggunakan layanan uang elektronik TapCash. Kedepan kami ingin uang elektronik ini menjadi sarana pembayaran utama bagi masyarakat,” ujarnya.

Saat ini BNI Wilayah Surabaya sudah menjual sedikitnya  200 ribu kartu TapCash. Hingga kahir tahun 2017 nanti ditargetkan bisa terjual 250 ribu kartu.

“Dengan ikut berpartisipasi dalam gelaran  Jazz Traffic Festival 2017 merupakan salah satu langkah kami untuk memperbanyak distribusi Kartu TapCash. Selain itu kami juga akan terus memperbanyak kerjasama dengan merchant-merchant yang bisa melayani transaksi TapCash,” papar Widi.

BNI tapCash saat ini sudah bisa digunakna untuk bertransasksi di minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, juga bisa digunakan untuk bertransasksi di SPBU, gerbang tol dan beberapa merchant lain. kbc8

Bagikan artikel ini: