Ralali.com pacu digitalisasi UMKM di Solo
JAKARTA - Startup Ralali.com menandatangani pokok perjanjian kerja sama (signing ceremonial) dengan Pemerintah Kota Surakarta dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan perluasan digitalisasi pasar bagi para pelaku usaha kecil menengah (UKM) dan industri kecil menengah (IKM) atau UMKM di Surakarta melalui transformasi digital.
“Kerja sama dengan Pemkot Surakarta ini merupakan awalan sebagai stepping stone untuk mewujudkan serangkaian langkah strategis yang fokus mengembangkan, memperkuat, serta memajukan UKM dan IKM di Surakarta melalui teknologi," kata CEO Ralali.com Joseph Adityadalam keterangan tertulis, Senin (29/11/2021).
Acara penandatanganan turut dihadiri PT Mitra Enabler Indonesia, PT Porang Rejeki Jaya, PT Mitra Bumdes Nusantara, dan Induk Koperasi Nelayan Indonesia. Hadir Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming.
Dia mengatakan Ralali bersinergi dengan Pemerintah Kota Surakarta melalui PT Mitra Enabler Indonesia (Ralali Partner) untuk melakukan standarisasi penjualan serta pemasaran agar UKM dapat masuk ke pasar digital serta memenuhi standar industri. Ralali.com juga memfasilitasi website gratis atau digital storefront melalui aplikasi Konekto dengan menargetkan UKM dan IKM Surakarta sehingga mereka bisa membangun reputasi serta mengembangkan jaringan di era digital.
"Ralali.com akan meng-empower dan membantu pelaku usaha untuk mendigitalisasi bisnisnya. Ralali.com juga berikan kemudahan melalui Big Agent dan Konekto. Melalui PT Mitra Enabler Indonesia, Ralali.com berinovasi membentuk enabler khusus untuk UKM dan IKM Disabilitas Go Online," jelas dia.
Kini Ralali.com telah memilki lebih 1,5 juta user register, 22.000 vendors, 500.000 produk dan 5 juta visitors setiap bulannya dari seluruh Indonesia.
Jadi warga PSHT, LaNyalla jalani tes ayam jago
Intiland dan Mitbana kolaborasi kembangkan kawasan TOD terpadu Talaga Bestari
Sambut HUT RI ke-77, Pertamina dukung kegiatan Lomba K3 di Sidoarjo
Pemilu kian dekat, KPPU imbau pemerintah tingkatkan pengawasan pengadaan barang dan jasa
Astra Financial geber promo dan hadiah di gelaran GIIAS 2022