Laris manis saat Ramadan, Tokopedia hadirkan fitur Beauty Catalog

Rabu, 5 April 2023 | 10:31 WIB ET
Tokopedia menghadirkan fitur Beauty Catalog untuk memudahkan masyarakat menemukan produk kecantikan dan perawatan diri.
Tokopedia menghadirkan fitur Beauty Catalog untuk memudahkan masyarakat menemukan produk kecantikan dan perawatan diri.

SURABAYA, kabarbisnis.com: Tingginya kebutuhan merawat kulit saat menjalani puasa rupanya turut mendorong transaksi produk kecantikan dan perawatan tubuh di Tokopedia.

Associate Vice President of FMCG Tokopedia Marina Anggraini menyebut, berdasarkan temuan Tokopedia, terjadi kenaikan transaksi rata-rata sekitar 1,5x lipat pada kategori Kecantikan dan Perawatan Tubuh selama periode bulan Ramadan 2022.

"Pada Ramadan 2022 lalu, rute pengiriman dari Kota Medan ke Kota Jayapura tercatat sebagai pengiriman terjauh kategori kecantikan. Sedangkan, pengiriman terjauh kategori perawatan tubuh terjadi dari Kota Batam ke Kota Jayapura," katanya dalam keterangan tertulis, Selasa (4/4/2023).

Temuan data internal Tokopedia lainnya menunjukkan bahwa produk Perawatan Wajah, Lip Color & Lip Care, Makeup Wajah, dan Makeup Mata tercatat sebagai produk kategori kecantikan paling populer pada periode jelang Ramadan 2023. Masih pada periode yang sama pula, produk Perlengkapan Mandi, Grooming, Parfum, Cologne & Fragrance, dan Perawatan Rambut menjadi paling diminati pada kategori perawatan tubuh.

Melihat pertumbuhan transaksi kategori kecantikan dan perawatan tubuh, dan guna memenuhi kebutuhan masyarakat, Tokopedia menghadirkan fitur Beauty Catalog. Fitur ini memudahkan masyarakat menemukan berbagai jenis produk kecantikan dan perawatan diri termasuk dari pegiat usaha lokal, salah satunya lewat Tokopedia Beauty.

"Fitur Beauty Catalogue adalah salah satu upaya Tokopedia untuk mempermudah masyarakat mendapatkan berbagai kebutuhan harian termasuk produk kecantikan dan perawatan tubuh agar tetap segar dan sehat termasuk selama bulan Ramadan," ujar Marina.

Marina menambahkan, melalui fitur Beauty Catalogue ini, masyarakat bisa menemukan berbagai produk terkurasi dan dapat membandingkan berbagai produk dari segi spesifikasi, ulasan dan lainnya yang membantu masyarakat mendapatkan produk sesuai kondisi kulit," tandasnya.

Dalam.kesempatan itu, Dermatologist, Dr.dr.Fitria Agustina, SpKK, FINSDV,FAADV, membagikan beberapa tips untuk menjaga kesehatan kulit agar tetap sehat saat berpuasa.

Diantaranya disarankan untuk mencukupi kebutuhan air mineral saat sahur dan berbuka. Juga konsumsi makanan bergizi dan bernutrisi seperti ikan, sayur-sayuran, buah pisang dan beragam buah berry yang sama-sama memiliki kandungan magnesium.

"Hindari pula kebiasaan konsumsi gorengan berlebihan, dan merokok yang dapat meningkatkan risiko penuaan dini," ucap dr. Fitria.

Menjaga kebersihan wajah, lanjutnya, juga penting dilakukan. Juga pemakaian sunscreen sangat penting untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB matahari yang dapat membuat kulit terlihat kusam. Serta hindari skin care dengan kandungan alkohol dan parfum yang tinggi, dan istirahat yang cukup. kbc7

Bagikan artikel ini: