Buka GIIAS 2023, Menko Airlangga: Industri Otomotif RI Rangking 11 Dunia
TANGERANG SELATAN, kabarbisnis.com: Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto membuka pameran otomotif Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang Selatan, Kamis (10/8/2023).
Dalam sambutannya Airlangga menyebut bahwa ekonomi di Indonesia tumbuh di luar ekspektasi di tengah melambatnya perekonomian di China. "Kalau kita lihat industri pengolahan tumbuh di 4,88%, manufaktur ini kontributor terbesar 18,5% dan salah satu sektor pentingnya perekonomian yakni dibidang otomotif," kata Airlangga.
Airlangga juga menantang Gaikindo untuk terus menumbuhkan sektor otomotif Indonesia agar bisa menempati 5 besar dunia. "Sekarang nomor 11, minimal bisa di bawah 10 dan kemudian bentuk pemerintah terus mendorong bahwa penjualan domestik, maupun impor dan ekspor otomotif," tutur dia.
Namun, pada kesempatan tersebut Airlangga menyinggung target ekspor mobil tahun 2023 ini hanya bertambah 30.000 unit atau setara 500.000 unit. Padahal tahun 2022 lalu sudah menembus 470.000 unit.
Selain itu, Airlangga juga berharap dalam pameran otomotif tahun ini bisa menyamai atau bahkan melampaui transaksi tahun lalu. "Kami berharap total transaksi bisa lebih tinggi,setidaknya Rp 15 triliun,1 tahun lalu sampai Rp 14,3 triliun, semoga lebih baik tahun ini minimal targetnya lebih baik karena judulnya The Future Now," ujar dia.
Tahun ini menjadi penyelenggaraan pameran otomotif Gaikindo ke-30, sejak pertama kali diinisiasi pada 1986. Tahun ini GIIAS akan menghadirkan total 49 merek kendaraan bermotor, termasuk 29 merek kendaraan penumpang yakni Audi, BMW, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, GWM Tank, Haval, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Maxus, Mazda. Kemudian Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Neta, Nissan, Ora, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Volvo, dan Wuling.
Lima merek dari kendaraan komersial hadir yakni Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Toyota Komersial, UD Trucks. Serta 15 merek dari kendaraan roda dua; Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Benelli, Exotic, Harley-Davidson, Ion Mobility, Keeway, Motoguzzi, Pacific, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, Segway, serta Vespa.
Selain kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan kendaraan roda dua, tiga merek karoseri juga hadir pada GIIAS 2023, yakni Adiputro, Laksana, dan Tentrem. Lebih dari 100 merek peserta dari industri pendukung juga akan unjuk gigi dalam penyelenggaraan GIIAS 2023.
Rangkaian pameran GIIAS 2023 The Series akan berlangsung pada empat kota di pulau Jawa, GIIAS Tangerang, 10 - 20 Agustus 2023 mengambil tempat di ICE BSD City. Kemudian dilanjutkan berturut-turut penyelenggaraan GIIAS di Surabaya pada 20 - 24 September 2023, di Grand City Convex, Semarang pada 18 - 22 Oktober 2023, di Marina Convention Center, dan ditutup dengan pelaksanaan GIIAS di kota baru, GIIAS Bandung pada 22 - 26 November 2023, di Sudirman Grand Ballroom.kbc11
Bersama Pemkot Surabaya, Lapis Kukus Pahlawan Komitmen Dukung Pengembangan UMKM
57 Persen Generasi Z Pilih Berkarir Jadi Influencer
Bersama Pemkot Surabaya, Lapis Kukus Pahlawan Komitmen Dukung Pengembangan UMKM
Melebihi Kewajiban, 1.990,79 Hektare Lahan Kompensasi PT BSI Tuntas Diserahkan ke Pemerintah
REI Klaim Kontribusi Sektor Properti ke Ekonomi RI Rp2.349 Triliun