Tak Mau Kalah, Cabor Angkat Besi Cetak 27 Rekor Baru Porprov VIII Jatim
SIDOARJO, kabarbisnis.com: Setelah Cabang Olahraga Renang berhasil 10 mencetak rekor baru di hari pertama gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII, KONI giliran Cabor Angkat Besi mengukir prestasi gemilang di Porprov Jatim VIII/2023.
Para lifter dari berbagai daerah di Jatim telah menunjukkan prestasinya dengan mencetak 27 rekor baru dalam dua hari angkat besi dipertandingkan di Gedung Serbaguna, Agrobis Lebo, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu-Minggu (10-11 September).
Dari 27 rekor baru tersebut, atlet (lifter) dari kota Kediri yang terbanyak berhasil memecahkan rekor, yakni 8 rekor. Disusul kab Pacitan 6 rekor, Kota Malang 6 rekor, kab Bojonegoro 3 rekor, kota Madiun 2 rekor, kab Sidoarjo 1 rekor dan kab Pamekasan 1 rekor.
Delapan rekor baru kota Kediri, dihasilkan oleh lifter putra dan putrinya yang turun di beberapa kelas. Yakni, Erva Septiana kelad 64 kg pi (3 rekor), Denia Ramadani kelas 71+kg pi (1 rekor), Ardaraya kelas 73 kg pa (3 rekor), Ardian Nurcahyo kelas 81 kg pa (1 rekor).
Kota Kediri sendiri meraih 13 medali emas. Sekaligus menempatkan diri sebagai juara umum di angkat besi. Disusul kab Pacitan 9 emas, kota Malang meraih 7 emas, kab Bojonegoro 3 emas, kota Madiun 2 emas, kab Sidoarjo 1 emas, dan kab Pamekasan 1 emas.
Cabor angkat besi putra dan putri sudah menyelesaikan seluruh nomor yang dipertandingkan. Selanjutnya, akan dipertandingkan cabor angkat berat dan binaraga yang memperebutkan banyak medali emas.
Atas pencapaian tersebut, Panitia Besar Porprov VIII Jatim H. M. Ali Affandi La Nyalla M. Mattalitti memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua atlet yang berhasil mencetak rekor baru di Porprov VIII Jatim.
"Ini patut dicontoh semua atlet di seluruh Cabor. Terus berjuang dan jangan menyerah, karena keberhasilan akan didapatkan dari kerja keras yang telah dilakukan," kata Mas Andi, panggilan akrab H. M. Ali Affandi La Nyalla M. Mattalitti, Surabaya, Selasa (12/9/2023).
Ia juga berpesan agar para atlet menjadikan Porporv VIII Jatim sebagai kawah candradimuka sehingga mereka akan mampu tumbuh menjadi atlet berprestasi. Tidak hanya di level daerah DNA nasional tetapi hingga mampu naik ke level internasional.
" Harapan kami, Porprov VIII Jatim akan mampu menelorkan ratusan atlet berprestasi yang bisa mengharumkan nama bangsa Indonesia di mata dunia," pungkasnya.kbc6
FIFA Girang Jumlah Penonton Piala Dunia U-17 di Indonesia Lampaui Target
Perbankan Mulai Siapkan Uang Tunai Sambut Libur Nataru
Konsolidasi dan Transformasi Jadi Kunci Keberhasilan BPR dan BPRS Dalam Hadapi Tantangan
Youtuber dan Tiktoker Dinilai Bikin RI Rugi, Ini Alasannya?
BPKÂ Temukan Potensi Kerugian Negara Rp18,9 Triliun di Semester I-2023