Beli mobil BMW, Astra gelar promo gratis BBM hingga Rp20 juta
SURABAYA, kabarbisnis.com: Pandemi virus corona atau Covid-19 mendasari pemerintah untuk mengimbau masyarakat melakukan social distancing dan menerapkan kerja dan belajar di rumah.
Guna mendukung program tersebut, BMW Astra memanjakan konsumen dengan beragam layanan.
Operation Manager BMW Astra, Teguh Widodo mengatakan, dalam kondisi saat ini pihaknya merasa prihatin, dan meminta masyarakat untuk tetap di rumah guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
"Namun bagi sebagian masyarakat ada yang tetap ingin membeli mobil baru atau merawat mobilnya, untuk itu kami sediakan semuanya di rumah pelanggan. Jadi pelanggan bisa tetap di rumah, kami yang membawa mobil test drive, show unit hingga servis di rumah," jelasnya melalui keterangan tertulis, Selasa (7/4/2020).
Sementara untuk promo, BMW Astra memberikan gratis bahan bakar senilai hingga Rp20 juta dan extended warranty hingga 2 tahun untuk pembelian unit BMW selama April 2020.
Tak hanya itu, untuk setiap pembelian BMW di Astra, akan mendapatkan 3 tahun garansi, 5 tahun gratis biaya perawatan, termasuk suku cadang, 2 tahun perlindungan ban, dan 5 tahun keanggotaan AstraWorld dengan bantuan darurat 24 jam.
"Untuk perawatan mobil, BMW Astra menyediakan Mobile Service dan gratis pembersihan sirkulasi udara untuk BMW dan MINI sampai dengan 20 Mei 2020," ujar Teguh. kbc7
Hati-hati! Ditemukan 164 aplikasi jahat di Android Play Store
Makin populer, aplikasi pesaing WhatsApp kini dukung Bahasa Jawa
Ada 'harta karun' tersembunyi di lumpur Lapindo Sidoarjo, apa itu?
Pelanggan melejit di tengah pandemi, Netflix raup pendapatan Rp350 triliun
Erick khawatir mobil listrik bakal ganggu bisnis SPBU Pertamina