Kalahkan Osaka dan Tokyo, Jakarta Bakal Bakal Banyak Dikunjungi Turis

Kamis, 11 Januari 2024 | 08:44 WIB ET

JAKARTA, kabarbisnis.com: Jakarta diprediksi menjadi salah satu kota di dunia dengan pertumbuhan tertinggi bagi wisatawan mancanegara yang menghabiskan banyak uang.

Bahkan, Jakarta mengalahkan Osaka dan Tokyo sebagai kota dengan pertumbuhan turis mancanegara tertinggi.

Mengutip Statista, prediksi tentang pertumbuhan wisatawan mancanegara itu berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Dewan Pariwisata Dunia yang melakukan survei terhadap 82 kota di beberapa negara.

Hasilnya, pertumbuhan wisatawan mancanegara di Hong Kong mencapai 32 persen. Setelah Hong Kong, ada Jakarta, Indonesia.

Menurut hasil survei Dewan Pariwisata Dunia, setidaknya pertumbuhan wisatawan mancanegara yang akan banyak belanja di Jakarta yaitu 24 persen.

Pertumbuhan wisatawan mancanegara Jakarta bahkan mengalahkan Osaka dan Tokyo, yang mana kedua kota tersebut memiliki pertumbuhan potensial wisatawan mancanegara sebesar 23 persen untuk masing-masing kota.

Selanjutnya ada Buenos Aires dengan pertumbuhan potensial wisatawan mancanegara sebesar 20 persen. Kuala Lumpur 20 persen, Jeddah 18 persen, Ho Chi Minh City 17 persen, Bangkok 16 persen, Lagos 16 persen. kbc10

Bagikan artikel ini: