Lindungi Kulit Bayi dari SLS Dengan Menggunakan Produk Doodle Exclusive Baby Care

Kamis, 18 April 2024 | 09:24 WIB ET

SURABAYA, kabarbisnis.com: Senyawa SLS atau Sodium Lauryl Sulfate diketahui banyak ditemukan di berbagai produk perawatan badan atau pembersih. Padahal zat ini dinilai berbahaya dan bisa membuat kulit bayi menjadi kering.

Doodle Exclusive Baby Care, dr. Debby Andina Landiasari, Sp.A menjelaskan SLS merupakan suatu agen yang bisa berfungsi membersihkan bersifat cleansing agent dan foaming agent suatu emulsifier. Beberapa produk perawatan bayi yang masih banyak ditemukan adanya kandungan SLS diantaranya shampoo, sabun, deterjen dan pasta gigi.

Dokter Spesialis Anak ini menuturkan bahwa SLS sendiri dapat membuat kulit bayi menjadi iritasi dan membuat kelembapan kulit bayi hilang dan menjadi kering sehingga mampu merusak lapisan minyak pada kulit bayi karena kulit bayi yang sensitive. Apabila lapisan minyak pada kulit bayi sudah rusak karena produk yang mengandung SLS akan meningkatkan terjadinya exim atau alergi, iritasi serta kedepannya akan terjadi kerusakan lapisan minyak semakin tambah parah.

"Akibat dari penggunaan produk yang memiliki kandungan SLS akan membuat kelembapan kulit bayi akan hilang. Lapisan minyak pada kulit bayi merupakan salah satu barrier pada bayi sehingga jika perlindungan bayi akan hilang akan gampang terkena iritasi atau infeksi dari luar," ungkapnya.

Dokter yang berpraktek di Rumah Sakit Universitas Sebelas Maret ini menerangkan jika Sodium Lauryl Sulfate atau SLS untuk Kulit bayi dan kulit dewasa sangat berbeda. Bahkan kulit bayi dan kulit anak sudah berbeda apalagi kulit bayi dengan dewasa.

"Memang kulit yang sangat sensitive usia dibawah 5 tahun, lapisan paling luarnya 40 hingga 60% dibandingkan dengan orang dewasa. Dari situ tergambarkan betapa sensitifnya anak diusia dibawah 5 tahun sehingga apabila memberikan perawatan. Tidak bisa mencegah untuk tidak menggunakan produk-produk perawatan pada anak," tuturnya.

Ditambahkan Debby, Adapun gejala atau tanda iritasi akibat penggunaan produk yang mengandung SLS diantaranya kulit menjadi merah-merah, karena kulit akibat iristasi munculnya peradangan. Karena hal tersebut membuat anak menjadi tidak nyaman Kulit kering menyebabkan gatal.

Dikatakan Debby, pemulihan kulit akibat penggunaan produk yang mengandung SLS bisa menggunakan lotion. Butuh waktu untuk memulihkan kulit yang rusak akibat penggunaan produk yang menggandung SLS salah satunya dengan penggunaan lotion yang konsisten. Paparan penyebabnya sudah dihentikan, dan kemudian kulit dirawat untuk memulihkan skin barrier kulit akan kembali seperti semula.

Agar bayi terhindar dari kondisi tersebut, maka Doodle Exclusive Baby Care memberikan solusi produk tanpa kandungan SLS sehingga aman digunakan untuk kulit bayi, salah satunya Doodle Baby Lotion. Produk milik Doodle ini memiliki kandungan dalam Shea butter merupakan anti oksidan tinggi yang berguna sebagai Anti-inflamasi pada kulit bayi.

Sebagai perlindungan kulit bayi dari Bakteri, kandungan dalam Sun flower oil merupakan zat aktif yang baik, selain dapat bekerja sebaik urea untuk melembabkan kulit bayi. kbc4

 

Bagikan artikel ini: